(0)



3 Alasan Mengapa Pengajuan KPR Ditolak
Tips Pengajuan KPR | 22 Agustus 2016

BTNPROPERTI.CO.ID, JAKARTA - Betapa senangnya ketika impian untuk memiliki rumah pribadi akan segera terwujud setelah menabung sekian lama. Dengan dukungan dari bunga KPR yang rendah dan penggunaan kalkulator KPR untuk simulasi kredit, memiliki rumah pribadi di usia muda bukan lagi jadi hal yang mustahil. Setiap nasabah yang bermaksud mengajukan permohonan KPR tentu harus memahami cara mengajukan KPR terlebih dahulu. Sebab, sesungguhnya pemahaman tentang cara mengajukan KPR yang benar akan meminimalkan risiko penolakan saat mengajukan KPR.

Setidaknya 3 hal penting ini sering menjadi penyebab mengapa pengajuan KPR nasabah dijawab dengan penolakan oleh pihak bank.

Surat-Surat yang Tidak Lengkap
Ada banyak sekali kelengkapan administrasi yang harus disertakan saat akan melakukan pengajuan KPR. Kelengkapan tersebut berupa surat-surat identitas seperti KTP, kartu keluarga, dan NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak). Selain itu, kelengkapan lainnya seperti slip gaji terakhir serta bukti rekening koran juga harus dilampirkan dalam permohonan pengajuan KPR. Bila seluruh syarat-syarat tersebut bisa Anda lengkapi dengan baik, maka kemungkinan besar pengajuan KPR Anda bisa diproses dengan cepat.

Kejelasan Status Kepemilikan Rumah
Rumah yang akan diajukan pada program KPR harus memiliki status yang bersih dan jelas. Yang dimaksud dengan status rumah yaitu rumah tersebut tidak memiliki sertifikat palsu, tidak sedang dalam sengketa, dan tidak sedang dalam kondisi digadaikan untuk melunasi kewajiban utang.

Untuk mengusut riwayat dari rumah yang akan dijadikan obyek KPR, maka biasanya pihak bank juga meminta nasabah untuk melengkapi berbagai informasi seputar rumah mulai dari IMB (Izin Mendirikan Bangunan), denah rumah, surat bukti pembayaran PBB, serta sejumlah kelengkapan lainnya.

Nasabah Memiliki Reputasi Keuangan yang Buruk di Mata Perbankan
Anda kemungkinan juga akan mendapatkan penolakan KPR jika ternyata Anda memiliki reputasi keuangan yang buruk di mata perbankan. Jumlah saldo tabungan yang tidak banyak serta jejak penggunaan kartu kredit yang sering bermasalah akan membuat Anda jadi kesulitan saat akan mengajukan program KPR. Sebaliknya, nasabah bank yang tidak pernah melakukan penunggakan pembayaran dan rajin menabung akan mendapatkan kemudahan dalam persetujuan program KPR.

Jangan hanya tergiur dengan bunga KPR yang rendah saat Anda hendak mengajukan KPR. Persiapkan dulu diri Anda, dana, serta

Baca Artikel Terkait
Tips Pengajuan KPR | 15 Maret 2022
Cek di Sini untuk Tahu Cara Mewujudkan Rumah Impianmu di Tahun 2022!
Bisa punya rumah sendiri tentu jadi impian banyak orang, terutama untuk kaum milenial yang kebanyakan sudah memiliki penghasilan sendiri bahkan sudah memiliki keluarga. Tapi, untuk bisa memiliki rumah impian di zaman sekarang masih dirasa sulit. Berdasarkan survey yang dilakukan oleh Bank BTN, sebagian besar dari mereka belum membeli rumah karena belum menemukan rumah yang tepatBaca Selengkapnya
Tips Pengajuan KPR | 5 Oktober 2017
6 Cara Jitu Mengumpulkan DP Rumah Dalam Waktu Singkat
Pemerintah menyediakan rumah subsidi di Jakarta untuk warga Ibukota. Ini ada 7 rumah subsidi di Jakarta terbaru hadir dengan harga terjangkau untuk anda.Sejak beberapa tahun terakhir, proses kepemilikan rumah pribadi menjadi semakin mudah. Bahkan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) bisa mendapatkan kesempatan yang sama untuk memiliki rumah. Karena pemerintah sudah mencanangkanBaca Selengkapnya
Tips Pengajuan KPR | 5 Oktober 2017
Persyaratan yang Wajib Dipenuhi Saat Mengajukan KPR Subsidi
Rumah subsidi diberikan oleh pemerintah bagi masyarakat kecil mempunyai rumah dengan mudah. Ini Daftar Rumah Subsidi Jabodetabek Terbaru Tahun Ini.Hunian pribadi merupakan salah satu kebutuhan primer yang tak selalu bisa diwujudkan semua orang. Faktanya, beberapa tahun lalu Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) masih sulit memiliki hunian pribadi yang layak. Sebagian besarBaca Selengkapnya