(0)



KOMPAS.com - Anda mungkin merasa bosan dengan desain interior yang diterapkan di dalam rumah. Entah itu tata letak furnitur maupun warna cat dinding yang mungkin sudah ketinggalan jamn.

Namun, titik jenuh yang Anda rasakan, mungkin akan berbenturan dengan kemampuan anggaran yang dimiliki. Namun, jangan khawatir dengan hal tersebut.

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk memperbaharui kondisi desain interior rumah Anda:

Ganti perangkat keras

Mengganti sejumlah benda kecil di dalam rumah Anda dapat memberikan kesan berbeda terhadap tampilannya. Gagang pintu, misalnya.

Anda dapat menggunakan gagang pintu keramik berpola atau berlapis emas untuk memberikan kesan mewah pada ruangan.

Dinding pernyataan

Membuat perbedaan pada salah satu sudut dinding adalah cara paling mudah untuk memberikan kesan berbeda pada ruangan.

Anda dapat mengecat dinding tersebut menggunakan warna berbeda yang Anda gemari. Jangan lupa, tambahkan sejumlah pemanis berupa foto atau pajangan dinding lainnya.

Bila Anda khawatir dinding menjadi rusak, tidak ada salahnya untuk menggunakan wallpaper.

Ganti gorden kamar

Bila kamar Anda adalah sebuah foto, dan jendela adalah bingkai, maka mengganti gorden yang digunakan saat ini adalah langkah sederhana untuk pembaruan.

Anda dapat menggunakan gorden tipis dan cerah untuk membiarkan cahaya dari luar bebas masuk ke dalam.

Ganti sarung bantal sofa

Bila sarung bantal Anda terlalu monoton, sudah saatnya untuk menggantinya. Anda dapat menggunakan warna-warna cerah untuk menambah semangat suasana.

Ganti karpet

Selain menghangatkan ruangan, karpet juga berfungsi menjadi pembatas antara ruangan satu dengan ruangan lainnya.

Tentunya, pola dan warna dari karpet tersebut memiliki peran penting sebagai pembeda. Menggantinya, tentu akan memberikan dampak penting bagi ruangan.


Sumber : properti.kompas.com


Baca Artikel Terkait
Berita Terkini | 3 Agustus 2020
BTN Sebut Permintaan Rumah Masih Tinggi
Bisnis.com, JAKARTA - Di tengah pandemi Covid-19, permintaan kebutuhan perumahan tetap ada karena fungsi rumah saat ini bukan hanya sebagai tempat tinggal belaka.Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara (BTN) Pahala N. Mansury mengatakan pengaruh pandemi Covid-19 ini berdampak pada menurunnya tingkat pertumbuhan ekonomi nasional."Jumlah dari masyarakat yang terinfeksi terus meningkat,Baca Selengkapnya
Berita Terkini | 3 Agustus 2020
Sektor Perumahan Diyakini Dongkrak Pemulihan Ekonomi Nasional
Bisnis.com, JAKARTAKolaborasi berbagai entitas keuangan dan perumahan diyakini dapat mengakselerasi pemulihan ekonomi nasional (PEN). Hal ini seiring dengan potensi dan daya ungkit dari dua sektor tersebut sangat besar terhadap perekonomian nasional.Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara mengatakan program PEN merupakan bagian dari kebijakan luar biasa yang ditempuh pemerintah untuk memitigasi dampakBaca Selengkapnya
Berita Terkini | 27 Juli 2020
SMF Revisi Target Penyaluran Pinjaman 30 Persen
JAKARTA, KOMPAS.com - PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau SMF akan merevisi target penyaluran pinjaman sekitar 30 persen dari total RKAP 2020 senilai Rp 13,035 triliun. Direktur Utama SMF Ananta Wiyogo mengungkapkan hal tersebut saat menjawab pertanyaan Kompas.com, dalam konferensi pers virtual, Senin (27/7/2020). "Kami masih dalam proses, dan angka pastinya masih dibicarakan denganBaca Selengkapnya