(0)



Bisnis.com, JAKARTA – Dengan semakin lengkapnya infrastruktur yang ada, pencarian hunian tak lagi terfokus di Jakarta. Sejumlah kawasan alternatif di pinggiran Jakarta makin menarik, terlihat dari harganya yang mulai naik.

Country Manager Rumah.com Marine Novita mengatakan bahwa beberapa kawasan alternatif seperti Bandung, Depok, dan Bogor mengalami kenaikan harga, termasuk harga apartemen, meskipun pasar properti disebut-sebut tengah lesu.

“Di saat kawasan penyuplai apartemen yang sudah mapan mengalami penurunan harga, kawasan-kawasan alternatif justru menunjukkan kenaikan,” kata Marine, dikutip melalui laporan tertulis, Minggu (12/4/2020).

Berdasarkan Rumah.com Indonesia Property Market Index (RIPMI), di Bandung, area Coblong (kecuali Dago), median harganya sudah mencapai Rp12,4 juta per meter persegi pada kuartal IV/2019. Riset RIPMI menunjukkan harganya mengalami kenaikan sebesar 7 persen secara year-on-year (yoy).

Selain itu, di kota yang sama, kenaikan yang sama dialami oleh Buahbatu, dengan median harga sebesar Rp8,2 juta per meter persegi.

“Coblong menjadi lokasi alternatif bagi pencari apartemen yang tidak dapat menjangkau area Dago, sementara Buahbatu merupakan kawasan yang baru yang memiliki akses transportasi baik, menyusul dibukanya tol Buahbatu,” ungkap Marine.

Sementara itu di Depok, di sekitar area Beji dan Cimanggis, kecuali Margonda, mengalami kenaikan harga pada RIPMI masing-masing sebesar 12 persen dan 6 persen y-o-y.

“Beji merupakan kawasan alternatif bagi para pencari apartemen yang terjangkau namun masih berada di sekitar Margonda. Sementara itu, Cimanggis semakin bersinar seiring makin tertatanya wilayah tersebut,” imbuhnya.

Dengan kenaikan harga yang terjadi, investasi apartemen di lokasi-lokasi tersebut juga semakin menjanjikan dengan adanya sejumlah infrastruktur yang sudah selesai.

Selain itu, beberapa kawasan di Bogor, seperti Babakan Madang, Jonggol, Gunung Putri dan Bogor Selatan telah menjadi incaran para pencari properti dengan jenis hunian yang banyak dicari adalah rumah dengan 2 kamar tidur.

“Diperkirakan harga rumah di kota ini bisa meningkat hingga Rp 4 juta per meter persegi dalam waktu satu tahun melihat akan sudah ada commuter line ke Jakarta, dan adanya beberapa infrastruktur berbasis rel lainnya yang menghubungkan kedua kota,” jelas Marine.


Sumber : ekonomi.bisnis.com


Baca Artikel Terkait
Berita Terkini | 8 Juni 2020
Pengembang Properti Minta Keringanan PBB
Bisnis.com, JAKARTA – Asosiasi pengembang properti telah mengajukan sejumlah usulan untuk meringankan beban finansial mereka di tengah pandemi Covid-19, salah satunya keringanan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Permintaan itu kini mulai menemui titik terang.Ketua Umum Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia (REI) Paulus Totok Lusida mengatakan sudah memberikan usulan terkait keringanan pajakBaca Selengkapnya
Berita Terkini | 8 Juni 2020
BP Tapera: Dua Manfaat bagi Peserta Sanggup Kami Penuhi
Bisnis.com, JAKARTA — Badan Pengelola Tabungan Perumahan Rakyat atau BP Tapera menyatakan bahwa dua janji bagi peserta, yakni imbal hasil simpanan dan manfaat perumahan, dapat dipenuhi dengan strategi alokasi dana untuk investasi.Deputi Komisioner bidang Pengerahan Dana Badan Pengelola (BP) Tapera Eko Ariantoro menjelaskan bahwa terdapat dua jenis manfaat yang akanBaca Selengkapnya
Berita Terkini | 8 Juni 2020
Iuran Tapera, Pekerja Asing Juga Wajib Bayar
Bisnis.com, JAKARTA – Penarikan iuran Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) oleh Badan Pengelola Tapera bakal dimulai pada 2021 mendatang. Pekerja asing pun tak terhindarkan dari kewajiban membayar iuran.Komisioner BP Tapera Adi Setianto mengatakan bahwa pekerja asing juga diwajibkan untuk menjadi peserta Tapera. Nantinya, perusahaan tempat warga asing tersebut bekerja akan diwajibkanBaca Selengkapnya