(0)



Berkat program KPR, kini seseorang yang masih berusia 21 tahun atau sudah menikah pun dapat memiliki rumah sendiri. Namun hal ini bukan berarti mudah, apalagi mengingat gairah hidup muda, yang masih suka bersenang-senang, yang umumnya masih dimiliki oleh mereka yang berusia 20andi mana hal ini sering kali mempersulit mereka untuk mempersiapkan diri agar dapat memiliki rumah impiannya.

Mengingat harga rumah yang terus melonjak, lebih cepat memiliki rumah adalah hal yang sangat baik. Oleh karena itu tulisan kali ini khusus dipersembahkan untuk kamu yang masih berusia 20an, agar dapat mewujudkan impian memiliki rumah impian di usia 21 tahun atau sudah menikah.

Khususnya, bagaimana cara memiliki DP yang cukup untuk KPR idaman Anda.

Menabung adalah cara paling dasar dan umum untuk memiliki DP untuk rumah idaman, tetapi keinginan untuk menikmati hidup, yang umumnya masih terasa kuat di usia muda sering menjadi kendala dalam hal ini. Oleh karena itu, selain menguatkan tekad, kamu juga harus mulai menemukan cara menabung cermat yang sesuai dengan kamu.

Kamu bisa menyiapkan satu tabungan khusus untuk DP rumah, yang setiap kali kamu baru gajian, atau mendapat bonus, maka pemasukan tadi harus disetor beberapa persennya ke dalam tabungan ini (misalnya 20% atau seluruhnya jika itu adalah bonus).

Setor di awal gajian adalah hal penting untuk dilaksanakan, karena dengan begini, gaji kamu yang seharusnya menjadi tabungan DP rumah tidak akan habis karena jajan ini dan itu.

Oh iya, jangan lupa kalau tabungan khusus ini sifatnya “sakral,” artinya haram untuk disentuh kecuali untuk DP rumah atau keadaan yang sifatnya emergensi.

Jika kamu merasa tidak mampu komitmen untuk menabung sendiri, kamu juga dapat menerapkan fasilitas autodebet ke tabungan Anda, yang disediakan oleh beberapa bank di Indonesia. Pada fasilitas dasarnya hal ini tak jauh beda dengan investasi, reksadana, atau deposito.

Dengan fasilitas ini, sejumlah tertentu dari tabungan kamu akan ditarik secara otomatis setiap bulannya dan disimpan dalam tabungan khusus lain. Melalui cara ini, kamu akan “dipaksa” untuk disiplin dalam menabung dan menyesuaikan gaya hidupmu sehingga kamu dapat mewujudkan impian untuk memiliki rumah sendiri.


Baca Artikel Terkait
Tips Pengajuan KPR | 22 Agustus 2016
Ingin Lolos Pengajuan KPR? Intip Cara Ini!
Pengajuan KPR (Kredit Pemilikan Rumah) saat ini menjadi solusi terbaik untuk segera memiliki rumah pribadi. Apalagi saat ini KPR rumah tanpa DP serta bunga KPR yang kompetitif turut mendukung masyarakat kalangan ekonomis menengah ke bawah untuk memenuhi kebutuhan akan tempat tinggal.Baca Selengkapnya
Tips Pengajuan KPR | 22 Agustus 2016
3 Alasan Mengapa Pengajuan KPR Ditolak
Betapa senangnya ketika impian untuk memiliki rumah pribadi akan segera terwujud setelah menabung sekian lama. Dengan dukungan dari bunga KPR yang rendah dan penggunaan kalkulator KPR untuk simulasi kredit, memiliki rumah pribadi di usia muda bukan lagi jadi hal yang mustahil.Baca Selengkapnya
Tips Pengajuan KPR | 22 Agustus 2016
Mau Beli Rumah tetapi Kesulitan Uang Muka? Ikuti Cara Ini
Untuk menggairahkan pasar properti dan meningkatkan kemampuan masyarakat membeli rumah, pemerintah menyiapkan beberapa skema bantuan uang muka. Skema bantuan uang muka ini diberikan sesuai dengan masa kerja dan besaran penghasilan. Berikut rangkuman skema pinjaman uang muka yang dikeluarkan badan pemerintah untuk Kredit Pemilikan Rumah (KPR).\Baca Selengkapnya