(0)



Kebutuhan akan kesehatan di dalam rumah saat ini lebih penting dari apapun, terutama melihat situasi dan kondisi yang tengah kita hadapi saat ini. Kesehatan Anda dan keluarga akan sangat terpengaruh oleh kebiasaan hidup sehat yang dibangun dengan baik. Diterpa kesibukan harian yang memakan waktu dan tenaga, terkadang kita justru mengorbankan hal kecil mulai dari tidur nyenyak hingga abai akan kebutuhan nutrisi.


Untuk Sahabat BTN, kami kumpulkan beberapa rekomendasi yang bisa diterapkan agar selalu sehat dan tidak stres selama berada di rumah. 


Saat Akan Tidur


Pastikan agar area tempat tidur selalu rapi dan bersih. Demi menjaga kesehatan, tidur dan beristirahat yang cukup harus dipertahankan meski sesibuk apapun hari yang Anda lalui. Ruang tidur yang mengesankan kenyamanan dan ketenangan akan membuat tubuh dan jiwa jadi mudah melakukan relaksasi.


Rapikan perabotan di sekitar tempat tidur dan singkirkan benda-benda yang tidak akan digunakan ketika akan beristirahat. Buang sampah kertas atau buku dan benda lainnya yang tidak lagi Anda gunakan. Dekatkan hanya barang-barang yang Anda fungsikan seperti lampu, jam, smartphone atau hal-hal yang membuat Anda lebih tenang. Mengurangi jumlah barang memudahkan Anda melakukan pembersihan.


Waktu Untuk Olahraga


Siapkan ruang khusus untuk perlengkapan olahraga Anda. Tentukan seberapa rutin Anda berolahraga dalam seminggu. Berikan tempat khusus untuk menyimpan baju dan sepatu yang Anda gunakan untuk berolahraga. Memiliki tempat khusus akan menghemat waktu Anda sehingga tidak perlu repot mencari. Terlebih lagi jika Anda beraktivitas pada waktu yang sangat pagi dan ingin menyimpan waktu ketika akan beristirahat. 


Jika anda memiliki banyak barang seperti alas yoga atau pemberat untuk berolahraga, kumpulkan semua di area khusus. Selalu persiapkan kebutuhan berolahraga di dalam tas gym anda. 


Kecukupan Nutrisi


Menyiapkan makanan bergizi akan terasa melelahkan jika Anda harus menghabiskan waktu karena kesulitan mencari lokasi penyimpanan bahan-bahan makanan. Selalu rapikan dan bersihkan area makan dan kulkas. Jangan biarkan isi kulkas yang menumpuk menjadi halangan. Setelah memilih bahan makanan yang masih layak pakai, kelompokkan dalam kategori yang rapi agar selalu mudah dicari saat dibutuhkan. Kelompokkan bahan berdasarkan jenis hidangan yang akan dibuat secara rutin.


Waktu Bersantai


Di tengah kesibukan Anda, selalu jadwalkan waktu untuk bersantai dan melepas lelah baik tubuh maupun pikiran setiap harinya. Tentukan ruang khusus untuk bersantai, pastikan selalu rapi dan nyaman untuk waktu bersantai Anda.


Jadwalkan waktu bersantai untuk diri sendiri, hal ini penting agar Anda bisa mengapresiasi diri dan kerja keras Anda. Luangkan waktu untuk merapikan ruang bersantai Anda, karena ruang yang tidak nyaman pasti akan membuat Anda berpikir lebih keras dan membuang waktu kembali untuk merapikan tempat tersebut. Jika waktu tidak memungkinkan, gunakan jasa orang lain untuk merapikan rumah dan tempat beristirahat Anda. Hal ini akan menghemat waktu dan membuat Anda lebih terorganisir untuk mencapai tujuan di hari yang sama.


Sumber: Houzz

Sumber Gambar Thumbnail: Unsplash/Sven Brandsma



Baca Artikel Terkait
Info Terbaru | 27 Agustus 2024
Mengenal Arsitektur Biofilik: Konsep Desain Kekinian
Pada dasarnya, kehidupan manusia memang tidak bisa dipisahkan dari keberadaan alam untuk kelangsungan hidupnya. Dalam membangun hunian sekalipun, ternyata keberadaan tanaman di sekitar rumah juga menjadi salah satu aspek yang tidak bisa ditinggalkan.Arsitektur tidak hanya berfungsi untuk membangun konstruksi bangunan agar menjadi fungsional, kokoh, dan estetik. Namun, peran arsitektur jugaBaca Selengkapnya
Info Terbaru | 27 Agustus 2024
5 Desain Kitchen Set Industrial untuk Inspirasimu
Saat ini, desain industrial sedang banyak digandrungi oleh banyak orang karena memiliki tampilan yang unik serta fungsional. Ketertarikan masyarakat yang tinggi dengan desain industrial ini ditandai dengan banyaknya cafe maupun coffee shop yang mengusung konsep industrial. Konsep industrial sendiri sering ditandai dengan penggunaan material khas seperti dinding yang terbuat dariBaca Selengkapnya
Info Terbaru | 1 Agustus 2024
Simak 5 Inspirasi Desain Rumah Hook di Sini!
Apakah kamu memiliki tipe rumah idaman secara spesifik? Misalnya seperti ingin membangun rumah hook yang memiliki dua sisi terbuka. Rumah hook memang sering menjadi tipe rumah incaran banyak orang karena desainnya yang unik dan terkesan megah. Dalam artikel ini, kami akan membahas mengenai definisi rumah hook, apa saja yang harusBaca Selengkapnya